Mengatasi Printer Error 0x0000011b – Apakah kamu pernah mengalami error “Operation failed with error 0x00011b” saat ingin print dokumen? Pesan error seperti itu sering muncul pada saat kamu melakukan sharing printer dengan laptop atau perangkat lain di jaringan yang sama. Tetapi jangan khawatir ya! masalah tersebut bisa diatas dengan sangat mudah hanya dengan beberapa langkah sederhana.
Apa itu Error 0x000011b?
Sebelum ke inti pembahasan Cara mengatasi printer error 0x0000b kita bahasa dulu apa itu error tersebut? Pesan error 0x00011b biasanya terjadi karena adanya ketidaksesuaian pada pengaturan koneksi jaringan, driver printer yang tidak diperbaharui, atau masalah pada layanan Print Spooler. Kesalahan tersebut biasanya muncul ketika adanya pembaharuan Windows atau perubahan pada konfigurasi jaringan
Penyebab Umum Terjadinya Error 0x000011b
Sebenarnya penyebab umum terjadinya error 0x000011b ada banyak hal, salah satunya adalah driver printer yang belum di update atau pembaharuan windows yang tidak terbaru. Namun untuk lebih jelasnya silahkan simak dibawah ini:
Pembaruan Windows
Pembaruan Windows terbaru, terutama yang berkaitan dengan keamanan, kadang-kadang dapat mengganggu fungsi sharing printer.
Driver Printer
Driver printer yang tidak diperbaharui atau rusak dapat menyebabkan koneksi jaringan menjadi error saat kamu ingin mencetak atau print suatu dokumen.
Konfigurasi Jaringan
Pengaturan firewall, work group, atau profil jaringan bisa jadi menjadi salah satu alasan menghambat akses kamu ke printer.
Layanan Print Spooler
Layanan Print Spooler yang tidak berjalan dengan baik dapat menyebabkan masalah pada printer.
Cara Mengatasi Printer Error 0x0000011b
Untuk cara Mengatasi Printer Error 0x0000011b sendiri ada banyak cara, untuk itu pastikan kamu membaca semua yang kami share disini. Berikut ini beberapa cara dalam Mengatasi Printer Error 0x0000011b:
1. Perbarui Driver Printer
Cara pertama untuk mengatasi error tersebut adalah dengan cara mendownload driver terbaru. Kamu bisa mengunjungi halaman resmi dari printer kamu sendiri. Setelah kamu mengunduh driver printer, cobalah untuk menjalankan file installer driver dan ikuti petunjuk yang ada dilayar.
2. Periksa Koneksi Jaringan
Langkah selanjutnya adalah dengan memastikan semua perangkat kamu terhubung, periksa apakah komputer kamu dan printer kamu terhubung ke jaringan yang sama. Jika komputer dan terhubung pada jaringan yang sama namun masih terjadi error, cobalah untuk merestar router modem kamu untuk merefresh koneksi jaringan.
3. Nonaktifkan Firewall Sementara
Cobalah cari pengaturan firewall di komputer kamu lalu nonaktifkan firewall untuk melihat apakah masalahnya sudah teratasi. Jika masalahnya sudah teratasi, kamu hanya perlu mengkonfigurasi firewall untuk mengizinkan komputer kamu mengakses printer.
4. Periksa Pengaturan Berbagi Printer
Langkah keempat adalah dengan cara memeriksa pengaturan sharing printer. Pastikan pilihan tersebut sudah diaktifkan di printer kamu. Setelah mengaktifkan layanan aktifkan berbagi, lalu berikan izin dan selalu pastikan pengguna yang ingin mengakses printer kamu memiliki izin yang diperlukan.
5. Restart Layanan Print Spooler
Langkah kelima adalah dengan cara merestart layanan print spooler dengan cara membuka menu service, namun jika kamu bingung cobalah untuk menekan tombol Windows + R, ketik “services.msc”, lalu tekan Enter, lalu cari Print Spooler di dalam daftar, setelah itu stop dan restart layanan tersebut dengan cara menekan klik kanan lalu pilih stop, dan tekanan kanan lagi dan pilih start.
6. Hapus Pembaruan Windows (Jika Bermasalah)
- Buka pengaturan pembaruan: Buka Settings > Update & Security > Windows Update > View update history.
- Hapus pembaruan: Pilih pembaruan yang ingin Anda hapus dan klik “Uninstall”.
7. Periksa Pengaturan Grup Kerja
- Pastikan sama: Pastikan komputer dan printer berada dalam grup kerja yang sama.
- Ubah grup kerja: Jika perlu, ubah grup kerja salah satu perangkat agar sesuai dengan perangkat lainnya.
8. Gunakan Troubleshooter
Langkah terakhir adalah dengan cara menggunakan fitur Troubleshooter. Cobalah membuka Settings Buka Settings > Update & Security > Troubleshoot. Jalankan troubleshooter “Printer” untuk mencoba mendiagnosis dan memperbaiki masalah secara otomatis.
Artikel ini hanya bersifat informatif dan tidak menjamin keberhasilan dalam semua kasus. Konfigurasi sistem setiap pengguna berbeda-beda, sehingga solusi yang tepat mungkin bervariasi.
Semoga artikel ini cara mengatasi printer error 0x000011b bermanfaat!